Skip to content

SMARTPEKANBARU.COM

Business and Inspiration

  • News Update
  • Business Today
  • Live Talkshow
  • Ordinary News
  • Program
  • Advertorial
  • Streaming
  • Info Pajak
  • Haloawalbros
  • Toggle search form
  • DPRD Riau Harap APBD 2026 Normal Agar Ekonomi Masyarakat Kembali Tumbuh Riau
  • Telkom Riau Jalin Silaturahmi dengan Pimpinan BRI Branch Batam dan CEO Rumah BUMN Bahas Potensi Kolaborasi Dukungan UMKM Ordinary News
  • Rafi Sanjani dan Diajeng Arta Sabet Gelar Bujang Dara Riau 2025 EVENT
  • Pentingnya Sinergitas Pemerintah dan Swasta Dorong Digitalisasi UMKM Business Today
  • HoTDa Bangkinang Kunjungi ke SDN 011 Ganting Salo: Dorong Akselerasi Digitalisasi Pendidikan Ordinary News
  • Maret 2025, Riau Inflasi 0,68 Persen, Perawatan Pribadi dan Makanan Jadi Penyumbang Terbesar Economy
  • TP PKK Riau Bersama Organisasi Wanita Rayakan HUT ke-80 RI Riau
  • Mengapa Starlink Stop Jualan di Indonesia? Technology

Dalam Pilkada Kampar Penyerahan Dukungan PKS Diundur Satu Hari, Ada Bocoran Mengenai Calon Bupati Yang Dipilih

Posted on 23 Juli 2024 By Rivan MG Tak ada komentar pada Dalam Pilkada Kampar Penyerahan Dukungan PKS Diundur Satu Hari, Ada Bocoran Mengenai Calon Bupati Yang Dipilih

Dukungan resmi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) untuk Bakal Calon Bupati Kampar belum bisa dipastikan hari ini, Selasa (23/7/2024).

Penyerahan dukungan kepada Bakal Calon Bupati Kampar ditunda selama satu hari.

Awalnya, Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Kampar, Tamarudin mengindikasikan bahwa penyerahan dukungan oleh Dewan Pengurus Pusat (DPP) akan dilakukan pada hari Selasa ini. Namun, jadwalnya bergeser menjadi Rabu (24/7/2024).

“Waktu agak bergeser sedikit karena ada kendala teknis,” katanya, Selasa pagi.

Pernyataan ini menjawab Tribunpekanbaru.com bertanya ihwal siapa saja Bakal Calon yang dipanggil ke DPP untuk menerima rekomendasi dukungan.

Ia menyatakan, DPP hanya mengundang satu bakal calon. Sebab rekomendasi itu hanya untuk satu nama sesuai keputusan Dewan Pimpinan Tingkat Pusat (DPTP).

Rekomendasi itu tanpa nama Bakal Calon Wakil Bupati.

“Tunggal saja. Calon (Bupati) yang diputuskan di DPTP,” kata Anggota DPRD Riau ini

Ia belum bersedia membocorkan nama yang akan tercantum dalam surat rekomendasi tersebut. Ia tak mau keterangannya mendahului DPP.

“Untuk nama, InsyaAllah besok ya,” kata pria yang akrab dengan sapaan Ustaz Tamar ini.

Seperti diketahui, Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PKS Riau telah mengirim rekomendasi tiga nama Bakal Calon Bupati ke DPP.

Terdiri dari Burhanuddin Husin, Repol, dan Yuyun Hidayat.

Tamar membocorkan latar belakang sosok penerima rekomendasi tersebut.

“Pengusaha berintegritas dan punya basis massa,” katanya.

Ditanya sosok mana dari ketiga nama yang paling cocok dengan latar belakang tersebut, ia tetap tak bersedia menjawab secara gamblang.

“Kita tunggu ajalah, ya, SK DPP. Tak enak mendahului,” pungkasnya. (rvn)

Sumber : tribunpekanbaru.com

EVENT, Kampar, Riau

Navigasi pos

Previous Post: Bagaimana informasi R-APBD Pekanbaru 2025? DPRD menyebut KUA-PPAS belum dikirim oleh Pemkot
Next Post: Kondisi korban yang terjerat kabel FO di Pekanbaru: masih mengalami trauma dan membutuhkan bantuan oksigen untuk bernapas.

Related Posts

  • Bawaslu Riau Hadiri Acara Peluncuran Tahapan dan Jadwal Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Riau Riau
  • Bunda Literasi Riau Ajak TP PKK Menyemai Bibit Budi Pekerti Lewat Sastra Anak News Update
  • Hanya tercatat 700 Pendaftar, Pendaftaran PPDB Afirmasi untuk SMA/SMK Swasta di Riau Diperpanjang Hingga 10 Juli. Riau
  • Dua Gajah Ikut Membacakan Pembukaan UUD di Upacara HUT RI di Balai BKSDA Riau News Update
  • Polda Riau Imbau Warga Riau Waspada Kejahatan Online, Berikut Sejumlah Modusnya Ordinary News
  • Bupati Bengkalis Belum Ajukan Permintaan Asesmen Pejabat Tinggi Pratama Ordinary News

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

RADIO STREAMING

REPORTASE

YOUTUBE CHANNEL

350 Truk Bantuan Kemanusiaan Mulai Memasuki Jalur Gaza Lewat Rafah | SONORA UPDATE
Load More... Subscribe

Latest

FinEXPO 2025 Hadir di Pekanbaru, OJK Riau Dorong Masyarakat Melek Keuangan dan Jauhi Produk Ilegal

FinEXPO 2025 Hadir di Pekanbaru, OJK Riau Dorong Masyarakat Melek Keuangan dan Jauhi Produk Ilegal

19 Oktober 2025
Read More
Terima Kunjungan Wamendagri, Gubri Titip Aspirasi Percepatan Pembangunan di Riau

Terima Kunjungan Wamendagri, Gubri Titip Aspirasi Percepatan Pembangunan di Riau

17 Oktober 2025
Read More
Langkah Sinergis: Kemenkum dan BPN Riau Siapkan Perjanjian Kerja Sama Hukum

Langkah Sinergis: Kemenkum dan BPN Riau Siapkan Perjanjian Kerja Sama Hukum

17 Oktober 2025
Read More
BP3MI Riau Fasilitasi Kepulangan 41 Pekerja Migran Bermasalah

BP3MI Riau Fasilitasi Kepulangan 41 Pekerja Migran Bermasalah

17 Oktober 2025
Read More
Juli 2024
S S R K J S M
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728
293031  
« Jun   Agu »
Follow us on:
  • Apa Saja Gejala Penyempitan Pembuluh Darah? Berikut Penjelasannya… Health
  • Disease detectives track an invisible virus Radio Talk
  • BBPOM di Pekanbaru Sita Kosmetik Ilegal Riau
  • Submit Surat Penawaran Harga Layanan Astinet Bundling Indibiz, Telkom Riau di Kantor BPR Payung Negeri Bestari Ordinary News
  • Indibiz Sumatera Gelar Webinar Gratis: “Emosi Orang Tua Mempengaruhi Karakter Anak” EVENT
  • Perjuangkan Keadilan Sosial, Abdul Wahid Prioritaskan masyarakat Pesisir Dumai Economy
  • Bansos Digital Mulai Diujicobakan, Kemensos Siapkan Pendamping untuk Warga Kurang Melek Teknologi Government
  • Wakapolda Riau Pimpin Apel Siaga Karhutla di Rohul, Upaya Pencegahan dan Pengangan Kebakaran News Update

KONTAK KAMI :

SMART FM PEKANBARU Jalan Merak No. 83 B Marpoyan Damai  Pekanbaru<br>Email: smartfmpku@gmail.com Tlp: (Hunting) Tlp/WA: +62 811 757 1018

Copyright ©052024 . PT Radio Monaria

Powered by PressBook News WordPress theme