Skip to content

SMARTPEKANBARU.COM

Business and Inspiration

  • News Update
  • Business Today
  • Live Talkshow
  • Ordinary News
  • Program
  • Advertorial
  • Streaming
  • Info Pajak
  • Haloawalbros
  • Toggle search form
  • Dukung Pengendalian Inflasi Pangan, BI Riau dan Pemda Panen Raya Padi di Rokan Hilir Riau
  • Meriahkan HUT RI ke-80, Living World Pekanbaru Hadirkan Lomba 17-an, Festival Kuliner, hingga Festival Fashion Nusantara Ordinary News
  • Kata Wamenaker Soal Lowongan Magang Fresh Graduate Kurang Berbobot Economy
  • Industri Pengolahan Nonmigas Tetap Menjadi Penopang Utama Ekspor Nasional Nasional
  • SPT Tahunan 2024: 84% Wajib Pajak Pilih Jalur Elektronik INFO PAJAK
  • KPU Riau Gelar Training of Trainer (ToT) Fasilitator Bimbingan Teknis Bagi KPPS Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Riau 2024 Riau
  • Jika Kembali ke Partai, Setya Novanto Disiapkan Posisi Layak oleh Golkar Government
  • Volume Air Waduk PLTA Kampar Menurun, Elevasi Capai Titik Terendah News Update

PHR Laksanakan Latihan Gabungan Atasi Kondisi Darurat di Pelabuhan Dumai

Posted on 18 September 202418 September 2024 By admin Tak ada komentar pada PHR Laksanakan Latihan Gabungan Atasi Kondisi Darurat di Pelabuhan Dumai

SMARTPEKANBARU (DUMAI) – Suara nyaring alarm pertanda bahaya terdengar keras di dermaga #3 Pelabuhan Dumai. Dalam sekejap, pekerja PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) bergerak untuk melakukan koordinasi. Inilah simulasi kegiatan Latihan gabungan keadaan darurat operasi migas di fasilitas pelabuhan WK Rokan, yang dilaksanakan bersama Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Dumai, Polres Dumai, Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan (KSKP) Dumai, Polairud Dumai, SKK Migas dan lintas fungsi di PHR, Rabu (18/9/2024).

Latihan gabungan ini merupakan kegiatan yang sangat penting untuk memastikan kesiapsiagaan dan respon yang cepat, tepat, andal dan terukur. Dengan demikian setiap fungsi saling memahami prosedur dan tata cara penggunaanya dalam mengahadapi kondisi kedaruratan. Latihan ini juga bertujuan membentuk personel yang terlatih, siap dalam penyediaan peralatan dan logistik yang diperlukan saat darurat seperti kebakaran, demo/sabotase, penanggulangan tumpahan minyak, evakuasi medis dan lain-lain. Dalam latihan ini, PHR juga melibatkan Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia – Kota Dumai, BEM Kota Dumai dan kelurahan Buluh Kasap.

Latihan gabungan keadaan darurat ini merupakan komitmen PHR dalam Pemenuhan PP No 31/2021 Pasal 212.2.a tentang ISPS Code dan PM Perhubungan No 58/2013 Pasal 9.2 tentang Penanggulangan Tumpahan Minyak di perairan. ISPS Code ini mengatur operasi maritim guna memastikan keamanan pelabuhan, kargo, kapal, dan awak kapal. ISPS Code merupakan standar internasional yang diterapkan pada Pelabuhan-pelabuhan dan kapal, yang memungkinkan mereka untuk bekerja sama, berinteraksi, dan mencegah kejadian yang dapat mengancam keamanan maritim.

“Kami berkomitmen untuk selalu sigap menghadapi berbagai situasi darurat dan memastikan keselamatan semua pihak yang terlibat dalam operasi di WK Rokan. Latihan gabungan ini adalah bagian dari upaya PHR berkolaborasi dengan seluruh pihak yang mendukung, untuk terus meningkatkan kemampuan respon dan koordinasi dalam menghadapi ancaman nyata,” ujar Manager HCT Operations PHR WK Rokan, Achmad Ubaydillah.

Dijelaskan Ubay bahwa operasi WK Rokan memiliki panduan operasional dengan prosedur yang tertata dan terus diperbaharui. “Apabila terjadi kondisi-kondisi kedaruratan, PHR memiliki prosedur-prosedur tanggap darurat, peralatan dan personel yang cakap untuk penanganan secara tepat dan andal,” jelas Ubay.

Latihan gabungan ini dibuka oleh Kepala KSOP Kelas I Dumai Capt Diaz Saputra. Dalam sambutannya Capt. Diaz mengatakan bahwa fasilitas Pelabuhan-pelabuhan yang disandari oleh kapal-kapal Internasional wajib menerapkan ISPS Code.

“Kami menyambut gembira dan apresiasi terhadap PHR yang melaksanakan latihan gabungan ini. Kegiatan ini berguna dalam menguji kesiapsiagaan personel dan peralatan dalam mengatasi ancaman gangguan, sebagai langkah antisipasi di bidang pengamanan Pelabuhan,” paparnya.

Diaz menambahkan, bahwa saat ini gangguan yang terjadi bukan hanya dalam bentuk fisik, namun juga berupa ancaman siber yang berpotensi mengganggu operasi,” tuturnya.

Dalam hal potensi gangguan siber, PHR juga telah memiliki sistem keamanan berlapis untuk mendukung operasi hulu migas di area Pelabuhan.

Pelabuhan Dumai yang dioperasikan oleh PHR merupakan fasilitas paling ujung dari rangkaian kegiatan operasi migas PHR di WK Rokan. Pelabuhan yang dioperasikan oleh PHR tersebut juga digunakan oleh KKKS lain yang beroperasi di provinsi Riau untuk menyalurkan minyak bumi ke kilang dalam negeri.

Pelabuhan PHR WK Rokan merupakan yang pertama di Indonesia yang menerima sertifikat standar keselamatan ISPS Code, dari Direktorat Jenderal Perhubungan Laut pada Desember 2004. Pelabuhan Dumai bahkan telah menerima penghargaan internasional untuk pemenuhan standar yang tinggi “Gold Medallion” saat diadakan inspeksi oleh US Coast Guard dan Direktorat Gamat (Penjagaan dan Penyelamatan) Direktorat Jenderal Perhubungan Laut pada 2005.***

Keterangan foto: Latihan gabungan keadaan darurat operasi migas di fasilitas pelabuhan WK Rokan, yang dilaksanakan PT Pertamina Hulu Rokan (PHR), Rabu (18/9/2024).


TENTANG PHR WK ROKAN

PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) merupakan salah satu anak perusahaan Pertamina yang bergerak dalam bidang usaha hulu minyak dan gas bumi di bawah Subholding Upstream, PT Pertamina Hulu Energi (PHE). PHR berdiri sejak 20 Desember 2018. Pertamina mendapatkan amanah dari Pemerintah Indonesia untuk mengelola Wilayah Kerja Rokan sejak 9 Agustus 2021.

Pertamina menugaskan PHR untuk melakukan proses alih kelola dari operator sebelumnya. Proses transisi berjalan selamat, lancar dan andal. PHR melanjutkan pengelolaan WK Rokan selama 20 tahun, mulai 9 Agustus 2021 hingga 8 Agustus 2041.

Daerah operasi WK Rokan seluas sekitar 6.200 km2 berada di 7 kabupaten/kota di Provinsi Riau. Terdapat 80 lapangan aktif dengan 11.300 sumur dan 35 stasiun pengumpul (gathering stations). WK Rokan memproduksi seperempat minyak mentah nasional atau sepertiga produksi Pertamina.

Selain memproduksi minyak dan gas bagi negara, PHR mengelola program tanggung jawab sosial dan lingkungan dengan fokus di bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi masyarakat dan lingkungan.

Riau

Navigasi pos

Previous Post: Rahmat: 8.352 Pelamar CPNS Kemenag Riau Selesai di Verifikasi
Next Post: Tribun Digital Award 2024 : Pers Berperan Penting dalam Pembangunan

Related Posts

  • Mengenal Computer Vision Syndrome Haloawalbros
  • Menjelang Pacu Jalur, Kuantan Singingi Perketat Penertiban Tambang Emas Ilegal Government
  • PPP Pekanbaru Nyatakan Dukungan untuk Program Prabowo–Gibran dan Kepemimpinan Mardiono Government
  • Jelang Festival Pacu Jalur, Anggota DPRD Kuansing Desak Pemkab Perbaiki Infrastruktur Government
  • Breaking News: Demo Depan Kantor DPRD Riau, Ini Rute Pengalihan Arus Lalu Lintas  Demonstration
  • Jaga Stabilitas Harga, BI & TPID Wilayah Sumatera Kuatkan Koordinasi dan Sinergi Nasional

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

RADIO STREAMING

REPORTASE

YOUTUBE CHANNEL

350 Truk Bantuan Kemanusiaan Mulai Memasuki Jalur Gaza Lewat Rafah | SONORA UPDATE
Load More... Subscribe

Latest

FinEXPO 2025 Hadir di Pekanbaru, OJK Riau Dorong Masyarakat Melek Keuangan dan Jauhi Produk Ilegal

FinEXPO 2025 Hadir di Pekanbaru, OJK Riau Dorong Masyarakat Melek Keuangan dan Jauhi Produk Ilegal

19 Oktober 2025
Read More
Terima Kunjungan Wamendagri, Gubri Titip Aspirasi Percepatan Pembangunan di Riau

Terima Kunjungan Wamendagri, Gubri Titip Aspirasi Percepatan Pembangunan di Riau

17 Oktober 2025
Read More
Langkah Sinergis: Kemenkum dan BPN Riau Siapkan Perjanjian Kerja Sama Hukum

Langkah Sinergis: Kemenkum dan BPN Riau Siapkan Perjanjian Kerja Sama Hukum

17 Oktober 2025
Read More
BP3MI Riau Fasilitasi Kepulangan 41 Pekerja Migran Bermasalah

BP3MI Riau Fasilitasi Kepulangan 41 Pekerja Migran Bermasalah

17 Oktober 2025
Read More
September 2024
S S R K J S M
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
23242526272829
30  
« Agu   Okt »
Follow us on:
  • Account Manager Telkom Riau Lakukan Intimacy Visit ke SMA An Namiroh 1 Bahas Kebutuhan Manage Service dan Pijar Sekolah Ordinary News
  • Telkom Riau Undang Rektor Universitas Lancang Kuning Silaturahmi Business Today
  • Top Southeast Asian fashion trends that will blow your mind Fashion
  • Ahli Ungkap Kunci Sukses Latihan: Kombinasi Olahraga dan Nutrisi Seimbang Health
  • Lewat Jalan Tak Beraspal 2 Jam, Gubernur Riau Kunjungi Batang Cenaku, Rasakan Langsung Kondisi Warga Indragiri
  • Gubri Wahid Imbau KAHMI Pererat Silaturahmi dan Gunakan Media Sosial Secara Bijak Ordinary News
  • PHR Dukung Program Perhutanan Sosial Desa Siarang Arang Rohil Riau
  • Kelainan Mata Apa Saja Dok yang Bisa Dialami Anak-anak? Health

KONTAK KAMI :

SMART FM PEKANBARU Jalan Merak No. 83 B Marpoyan Damai  Pekanbaru<br>Email: smartfmpku@gmail.com Tlp: (Hunting) Tlp/WA: +62 811 757 1018

Copyright ©052024 . PT Radio Monaria

Powered by PressBook News WordPress theme