Skip to content

SMARTPEKANBARU.COM

Business and Inspiration

  • News Update
  • Business Today
  • Live Talkshow
  • Ordinary News
  • Program
  • Advertorial
  • Streaming
  • Info Pajak
  • Haloawalbros
  • Toggle search form
  • Penyebab Makin Banyak Orang Muda Sakit Nyeri Lutut Health
  • Atlet Muda Bisa Berisiko Henti Jantung, Kenali Penyebab dan Cara Mengecahnya Health
  • Wilayah Telkom Riau Serahkan Bantuan Device, Network & Application di SMA Santa Maria Pekanbaru EVENT
  • Perkuat Hubungan Institusional, Telkom dan DPRD Rohul Rencanakan Pengembangan Jaringan Internet untuk Desa Terpencil di 2025 Ordinary News
  • Endrick dan Gabriely Miranda Punya Kontrak Pernikahan Unik, Wajib Bilang I Love You Lifestyle
  • Riau Raih Posisi Teratas Program Wakaf Uang Nasional, Kakanwil: Pertahankan dan Tingkatkan Riau
  • Gubernur Abdul Wahid Tepati Janji, Jembatan Sekayan Deras Inhu Selesai Diperbaiki Government
  • KPK Periksa Tenaga Ahli Anggota BPK Ahmadi Noor Supit Terkait Kasus Iklan Bank BJB Government

Sering Nonton Video Lama dan HP Overheat? Ini Penyebabnya

Posted on 16 Juli 202516 Juli 2025 By Anisa Tak ada komentar pada Sering Nonton Video Lama dan HP Overheat? Ini Penyebabnya

SMARTPEKANBARU.COM – Pernahkah Anda merasa HP tiba-tiba terasa panas saat digunakan untuk bermain game atau menonton video dalam waktu lama? Kondisi ini umum terjadi dan sering kali membuat pengguna khawatir, terutama jika suhu perangkat meningkat cukup drastis.  Panas berlebih pada smartphone biasanya disebabkan oleh beban kerja prosesor yang tinggi, penggunaan grafis yang intensif, atau pengaturan layar yang terlalu terang.  Meski terlihat sepele, jika dibiarkan terus-menerus, panas yang berlebihan bisa berdampak pada performa hingga umur perangkat. Lalu, apa sebenarnya penyebab HP menjadi panas saat aktivitas berat seperti ini, dan bagaimana cara mengatasinya? Selengkapnya KompasTekno menguraikannya. 

Kinerja CPU dan GPU yang berat

Saat bermain game atau menonton video berkualitas tinggi, prosesor utama (CPU) dan prosesor grafis (GPU) bekerja ekstra keras. Mereka harus terus memproses data dan menampilkan gambar, yang mengakibatkan konsumsi daya meningkat dan menghasilkan panas.

Layar menyala terus-menerus

Aktivitas seperti gaming dan streaming membuat layar terus aktif dalam waktu lama. Apalagi jika tingkat kecerahan layar tinggi, panas yang dihasilkan pun akan semakin besar.

Aktivitas jaringan yang intens

Game online dan streaming video membutuhkan koneksi data yang stabil. Jika Anda berada di area dengan sinyal lemah atau menggunakan data seluler, HP harus bekerja lebih keras untuk menjaga koneksi, yang juga memicu panas berlebih.

Banyak aplikasi berjalan di latar belakang

Saat Anda tidak menutup aplikasi lain sebelum bermain atau menonton, prosesor akan bekerja lebih berat karena harus menjalankan banyak tugas sekaligus. Hal ini ikut menyumbang peningkatan suhu. Mengisi daya sambil digunakan

Menggunakan HP sambil di-charge, terutama untuk aktivitas berat seperti main game atau streaming, akan membuat perangkat lebih cepat panas. Ini karena baterai bekerja ganda: menerima daya sekaligus mengeluarkannya untuk digunakan.

Apakah hal Ini normal?

Kenaikan suhu yang moderat saat bermain game berat atau menonton video HD adalah hal yang normal. Sebagian besar HP modern sudah dibekali sistem pembuangan panas dan fitur pengaman yang mencegah kerusakan akibat panas selama penggunaan wajar.

Tips mengurangi panas berlebih

  • Turunkan kualitas grafis game atau resolusi video.
  • Kurangi kecerahan layar atau aktifkan fitur adaptive brightness.
  • Tutup aplikasi yang tidak digunakan di latar belakang. Hindari menggunakan HP untuk aktivitas berat saat sedang di-charge.
  • Pastikan sistem operasi dan aplikasi Anda selalu diperbarui. Gunakan HP di tempat sejuk dan hindari paparan sinar matahari langsung.
  • Jika perlu, lepaskan casing HP agar panas bisa keluar lebih cepat.

Jika ponsel terasa terlalu panas atau tidak nyaman dipegang, segera hentikan penggunaan dan biarkan perangkat mendingin. Jika kondisi ini terus terjadi meski tidak digunakan secara intensif, bisa jadi ada masalah pada perangkat keras atau infeksi malware, maka dari itu sebaiknya segera diperiksa oleh teknisi profesional.

Sumber : Kompas.com

Technology

Navigasi pos

Previous Post: Mengenal 3 Taman Nasional di Riau, Habitat Alami Gajah dan Harimau
Next Post: TBS Riau Alami Kenaikan, Mitra Swadaya Terima Harga Tertinggi Rp3.358,99 per Kg

Related Posts

  • Pre-order iPhone 17 Dibuka 12 September di Singapura, Kapan Indonesia? Technology
  • Elon Musk dan Sam Altman Adu Mulut di X Twitter, Grok Malah Membelot Technology
  • Google Search Kini Bisa Disetel Sesuai Selera Berita Pengguna Technology
  • Psikolog Ingatkan, Jangan Sering-sering Curhat ke ChatGPT dkk Technology
  • Instagram Map Mulai Tersedia di Indonesia, Bisa Berbagi Lokasi dengan Teman Internasional
  • Elon Musk Sempat Lengser Jadi Orang Terkaya di Dunia, tapi Cuma Sesaat Technology

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

RADIO STREAMING

REPORTASE

YOUTUBE CHANNEL

350 Truk Bantuan Kemanusiaan Mulai Memasuki Jalur Gaza Lewat Rafah | SONORA UPDATE
Load More... Subscribe

Latest

Terima Kunjungan Wamendagri, Gubri Titip Aspirasi Percepatan Pembangunan di Riau

Terima Kunjungan Wamendagri, Gubri Titip Aspirasi Percepatan Pembangunan di Riau

17 Oktober 2025
Read More
Langkah Sinergis: Kemenkum dan BPN Riau Siapkan Perjanjian Kerja Sama Hukum

Langkah Sinergis: Kemenkum dan BPN Riau Siapkan Perjanjian Kerja Sama Hukum

17 Oktober 2025
Read More
BP3MI Riau Fasilitasi Kepulangan 41 Pekerja Migran Bermasalah

BP3MI Riau Fasilitasi Kepulangan 41 Pekerja Migran Bermasalah

17 Oktober 2025
Read More
Langkah Sinergis: Kemenkum dan BPN Riau Siapkan Perjanjian Kerja Sama Hukum

Langkah Sinergis: Kemenkum dan BPN Riau Siapkan Perjanjian Kerja Sama Hukum

17 Oktober 2025
Read More
Juli 2025
S S R K J S M
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
28293031  
« Jun   Agu »
Follow us on:
  • Sinergi Layanan Indibiz Telkom Dumai dengan JNE Express Galeri
  • Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor di Riau Berlangsung 3 Bulan, Ini Ketentuannya Ordinary News
  • Menyamarkan Tanda Penuaan dengan Serum Kaviar  Lifestyle
  • Pemkab Siak Evaluasi Beasiswa PKH, Bupati: Setiap Sen Uang Rakyat Harus Dijaga Ordinary News
  • 20 Persen PJU di Kota Pekanbaru dalam Kondisi Rusak Pekanbaru
  • Pakar IPB: Forest Bathing Efektif Redakan Stres dan Tingkatkan Imunitas Tubuh Health
  • Danantara Klaim Proyek Sampah Jadi Listrik Dilirik Banyak Investor Asing Nasional
  • Pasangan Wahid-SF Hariyanto Meminta Untuk Tunjuk Ajar Ke LAM Sebelum Pendaftaran Pilgub Riau EVENT

KONTAK KAMI :

SMART FM PEKANBARU Jalan Merak No. 83 B Marpoyan Damai  Pekanbaru<br>Email: smartfmpku@gmail.com Tlp: (Hunting) Tlp/WA: +62 811 757 1018

Copyright ©052024 . PT Radio Monaria

Powered by PressBook News WordPress theme