Skip to content

SMARTPEKANBARU.COM

Business and Inspiration

  • News Update
  • Business Today
  • Live Talkshow
  • Ordinary News
  • Program
  • Advertorial
  • Streaming
  • Info Pajak
  • Haloawalbros
  • Toggle search form
  • Mahfud Menilai Reshuffle Budi Gunawan oleh Prabowo Mengandung Unsur Politis Government
  • Wamen BUMN Pesan Jaga Produksi Saat Kunjungi Blok Rokan Riau
  • Ironi Pemangkasan TKD: Daerah Diminta Hemat, Pusat Justru Boros Nasional
  • PHR Dukung Program Perhutanan Sosial Desa Siarang Arang Rohil Riau
  • Simak Kurs Rupiah di 5 Bank Besar di Indonesia Economy
  • Kakanwil Kemenag Riau Tekankan Layanan Prima untuk Jamaah Haji di Embarkasi Batam Ordinary News
  • Penertiban Masih Setengah Hati, DPRD Pekanbaru: Kapan PKL di Sepanjang Jalan Subrantas Ditertibkan? Pekanbaru
  • Demo Berujung Tragedi, Puan: DPR Berkomitmen Terus Berbenah Government

Nasib Dheninda Chaerunnisa, Anggota DPRD Gorontalo yang Bibirnya Mencibir Saat Ditemui Pendemo

Posted on 16 Oktober 202516 Oktober 2025 By Syarifah Saidatul Ummah

SMARTPEKANBARU –  Media sosial dihebohkan oleh potongan video anggota DPRD Gorontalo Utara Dheninda Chaerunnisa .

Dalam video yang beredar, terlihat anggota DPRD Gorontalo Utara Dheninda Chaerunnisa itu mencibir-cibir saat ditemui pengunjuk rasa.

Aksinya tersebut mendadak viral di media sosial dan kini menjadi sorotan publik.

Ya, Dheninda Chaerunnisa kelahiran 2 April 2003 itu tertangkap kamera menaikkan bibir bawah saat menemui demonstran.

Tak sedikit warganet mengkritik aksi Dheninda Chaerunnisa.

Kejadian itu terjadi di halaman Kantor DPRD Gorontalo Utara, Senin (13/10/2025).

Gestur bibirnya yang seolah-olah mencibir itu ramai di media sosial.

Dia merupakan politisi muda yang menjabat sebagai Ketua Komisi III DPRD Gorut.

Perempuan kelahiran 2 April 2003 itu menjadi anggota DPRD Gorontalo Utara termuda periode 2024-2029.

Ia mulai menjabat sejak 26 Agustus 2024, dan kini berusia 22 tahun.

Dheninda berasal dari Fraksi Partai NasDem.

Di luar aktivitas politik, Dheninda masih menyelesaikan pendidikan S1 Ilmu Hukum di Universitas Padjadjaran Bandung.

Ia juga cukup aktif di media sosial dan kerap membagikan kegiatan sehari-harinya sebagai wakil rakyat.

Dheninda merupakan putri pasangan Roni Patinasarani dan Shanti Shera, yang diketahui berdomisili di Gorontalo.

Harta Kekayaan Dheninda

Berdasarkan laporan LHKPN tahun 2024, Dheninda memiliki total harta kekayaan sekitar Rp 277 juta.             

Klarifikasi 

Ketua Komisi III DPRD Gorontalo Utara (Gorut), Dheninda Chaerunnisa, akhirnya buka suara soal video viral yang memperlihatkannya seolah mencibir massa demonstran saat berorasi di depan Kantor DPRD Gorut, Senin (13/10/2025).  

Dheninda menegaskan bahwa gestur yang dianggap mengejek demonstran tersebut bukan ditujukan kepada peserta aksi, melainkan kepada karyawan orang tuanya yang kebetulan berada di lokasi.

“Karena karyawan orang tua saya memberikan gestur kayak jempol begitu, jadi saya pas lihat dia, saya langsung memberikan gestur begitu (mencibir),” terang Dheninda, Selasa (14/10/2025).

Dheninda juga menilai bahwa viralnya video tersebut sengaja dipelintir untuk mengalihkan isu lain yang sedang berkembang.

Meski begitu, ia mengaku enggan menyalahkan siapapun atas peristiwa tersebut.

Sebelumnya, video Dheninda saat menerima massa aksi di depan Kantor DPRD Gorut menjadi sorotan publik.

Dalam video berdurasi singkat itu, ia tampak mencibirkan bibir saat mendengarkan orasi, hingga menuai kritik dari warganet yang menilai sikapnya tidak pantas.

Video tersebut direkam saat dirinya bersama pimpinan dan anggota DPRD lainnya menerima massa aksi pada Senin (13/10/2025).

Aksi yang memicu polemik itu sebenarnya berawal dari laporan masyarakat soal dugaan pungutan liar dalam proses rekrutmen PPPK paruh waktu.

Ketua DPRD Gorontalo Utara, Dedy Dunggio, memastikan lembaganya akan menindaklanjuti tuntutan massa.

Menurutnya, DPRD terbuka terhadap semua aspirasi warga dan akan mengawalnya sesuai mekanisme yang berlaku.    

“Kami berdiri di sini karena rakyat. Kalau salah, akan kami proses.

Kalau benar, akan kami bela,” kata Dedy menegaskan.

Sementara Dheninda sebelumnya sudah menyatakan sikap tegas menolak praktik percaloan.

Ia menegaskan bahwa proses rekrutmen PPPK harus gratis dan dilakukan sesuai aturan.

“Kami hanya ingin memastikan tidak ada warga yang dirugikan oleh oknum yang mengatasnamakan pejabat,” ujarnya.


Sumber : Tribun Pekanbaru

Nasional

Navigasi pos

Previous Post: Polresta Pekanbaru Siaga Hadapi Banjir, Siapkan 1.000 Personel Gabungan
Next Post: Menkeu Purbaya Ungkap Alasan Tolak Bayar Utang Whoosh Pakai APBN

Related Posts

  • Ketua KPU Riau Lepas Surat Suara Pilkada 2024 dari Bekasi Nasional
  • Pengadaan Laptop Chromebook Kemendikbud: Ini Peran Nadiem Makarim Government
  • Menteri Kehutanan: 51 Tersangka Ditetapkan dalam Kasus Karhutla di Riau Government
  • Rapat RUU Penyiaran Dipercepat, Komisi I DPR Khawatir Terjebak Demo Government
  • NasDem Klarifikasi Mutasi Ahmad Sahroni: Bukan karena Ucapan “Orang Tolol Sedunia” Government
  • Banggar DPR: Sahroni hingga Uya Kuya Masih Terima Gaji hingga Resmi Di-PAW Government

RADIO STREAMING

REPORTASE

YOUTUBE CHANNEL

350 Truk Bantuan Kemanusiaan Mulai Memasuki Jalur Gaza Lewat Rafah | SONORA UPDATE
Load More... Subscribe

Latest

FinEXPO 2025 Hadir di Pekanbaru, OJK Riau Dorong Masyarakat Melek Keuangan dan Jauhi Produk Ilegal

FinEXPO 2025 Hadir di Pekanbaru, OJK Riau Dorong Masyarakat Melek Keuangan dan Jauhi Produk Ilegal

19 Oktober 2025
Read More
Terima Kunjungan Wamendagri, Gubri Titip Aspirasi Percepatan Pembangunan di Riau

Terima Kunjungan Wamendagri, Gubri Titip Aspirasi Percepatan Pembangunan di Riau

17 Oktober 2025
Read More
Langkah Sinergis: Kemenkum dan BPN Riau Siapkan Perjanjian Kerja Sama Hukum

Langkah Sinergis: Kemenkum dan BPN Riau Siapkan Perjanjian Kerja Sama Hukum

17 Oktober 2025
Read More
BP3MI Riau Fasilitasi Kepulangan 41 Pekerja Migran Bermasalah

BP3MI Riau Fasilitasi Kepulangan 41 Pekerja Migran Bermasalah

17 Oktober 2025
Read More
Oktober 2025
S S R K J S M
 12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
2728293031  
« Sep    
Follow us on:
  • Komisi I DPRD Riau Siap Bersinergi Kembangkan Kompetensi ASN Ordinary News
  • 13 Agustus 2025: Harga Emas Antam Turun Rp7.000 per Gram Economy
  • Kualitas Udara Semakin Memburuk Akibat Karhutla, Masyarakat Diminta Untuk Menjaga Kesehatan News Update
  • Pemerintah Targetkan 500 Sekolah Rakyat di Wilayah Tertinggal, Prabowo Pimpin Program Government
  • Pertamina Patra Niaga Terus Tertibkan Operasional SPBE Business Today
  • Air Kelapa Bisa Turunkan Tekanan Darah dan Cegah Dehidrasi, Ini Penjelasan Ahli Gizi Health
  • Karena Bersifat Internal, Prabowo Kemungkinan Tak Hadiri Kongres PDI-P Government
  • Kadispora Pekanbaru Dorong Pemuda Riau Bangun Kepercayaan Diri News Update

KONTAK KAMI :

SMART FM PEKANBARU Jalan Merak No. 83 B Marpoyan Damai  Pekanbaru<br>Email: smartfmpku@gmail.com Tlp: (Hunting) Tlp/WA: +62 811 757 1018

Copyright ©052024 . PT Radio Monaria

Powered by PressBook News WordPress theme